Style Baju Busana Muslim Wanita Sederhana Tanpa Ribet

By | March 15, 2017

Sebagai seorang muslimah, wajib hukumnya untuk mengenakan jilbab atau kerudung. Ada banyak baju busana muslim wanita yang dapat Anda pilih untuk Anda kenakan sehari-hari atau untuk menghadiri acara tertentu. Hal tersebut dikarenakan semakin banyak designer yang merancang pakaian muslim untuk wanita atau bahkan memilih untuk memadupadankan pakaian muslim yang sudah dimiliki sehingga tidak perlu untuk membeli pakaian yang baru.

Pertama adalah dengan memadukan baju muslim dengan paduan skinny jeans atau straight line jeans dan kemeja. Namun, pastikan terlebih dahulu baju muslim Anda memiliki panjang yang menutupi hingga setidaknya pertengahan paha. Sedangkan untuk kemeja dapat Anda jadikan outer untuk melindungi bagian atas tubuh Anda, terutama jika pakaian muslim yang Anda gunakan tersebut sudah agak kecil ukurannya. Gaya ini cocok untuk Anda yang memiliki sifat tomboy.

Kedua adalah dengan menggabungkan maxi dress dengan cardigan. Style ini cocok untuk Anda yang ingin tampil lebih feminim namun tetap menampilkan sisi modern dengan menggunakan baju muslim. Gaya ini dapat Anda aplikasikan saat Anda hendak berkumpul bersama dengan teman seperti di mall. Sedangkan untuk kesan yang lebih formal, Anda dapat mengganti cardigan dengan menggunakan blazer dan sepatu kets atau flat shoes yang Anda gunakan dapat diganti dengan stiletto atau wedges.

Ketiga adalah gabungan celana harem dengan baju busana muslim wanita. Celana harem atau yang dikenal dengan celana Aladdin saat ini sudah memiliki berbagai macam bentuk yang modis, seperti celana yang tampilan depannya seperti rok. Gabungkan dengan jenis busana muslim dengan potongan cape dengan warna yang senada atau yang tabrak warna untuk memberikan kesan yang lebih dinamis. Namun, jika Anda hendak mengaplikasikan tabrak warna, pastikan ada salah satu yang warnanya lebih tua dibandingkan bagian yang lainnya, misalnya celana harem berwarna merah maroon dan atasnya berwarna hijau.

Keempat adalah paduan dress malam dengan blazer atau outer semi formal. Anda dapat memadukan baju muslim yang ukurannya panjang yang terbuat dari bahan satin yang cukup tebal misalnya hingga ke mata kaki kemudian dikombinasikan dengan blazer. Anda dapat memilih salah satu, misalnya blazer yang lebih memiliki banyak motif dibandingkan dengan dress Anda. Tambahi dengan menggunakan ikat pinggang dan bross. Untuk penampilan yang sempurna, padukan dengan jenis style hijab yang sesuai dengan acara namun tetap sopan dan lengkapi dengan high heels dan clutch bag.

Kelima adalah paduan sweatpants model harem, baju muslim potongan sederhana misalnya yang berpotongan asimetris dan dipadukan dengan kets ataupun jenis ankle boots dengan hak yang tidak terlalu tinggi bagi Anda yang suka traveling. Untuk outer dapat Anda tambahkan sesuai dengan cuaca yang terjadi, misalnya jika panas, tambahkan saja cardigan atau tidak sama sekali dan jika dingin, Anda dapat menggunakan long coat dan syal.

Keenam adalah style layer. Untuk mengaplikasikan gaya berlapis-lapis ini, Anda dapat memilih jenis baju busana muslim wanita yang tipis sehingga Anda tidak terlalu kepanasan saat mengenakannya. Anda dapat memadukan jenis skinny jeans tipis, rok yang panjangnya sebetis dengan potongan bawahan yang asimetris kemudian bagian atas menggunakan busana muslim yang panjangnya sepinggul, atau dimasukkan ke rok dan dilapisi dengan menggunakan cardigan model yukata. Namun, untuk gaya ini, hindari untuk menggunakan pakaian dengan warna lebih dari 3 atau terlalu banyak motif karena akan memberikan kesan terlalu ramai terlalu sesak.